Resep Membuat Es Shanghai - Es Shanghai merupakan kudapan yang bisa dibilang jadul, pasalnya kudapan incoi pernah populer di masa-masanya orang tua kita kala masih muda dulu. Biarpun jadul, jangan kira rasanya juga jadul, malahan rasanya top banget lho.
Kesan jadul sebenarnya terlihat pada es serut yang dipadukan dengan sirup cocopandan, dan memang terkesan seperti jajanan anak-anak jaman dahulu. Penasaran seperti apa rasanya ? Mari kita berkreasi.
Disini kita akan menggunakan bahan-bahan secara komplit untuk mendapatkan rasa yang top serta penampilan yang indah. Berikut adalah bahan-bahan yang perlu kita persiapkan terlebih dahulu untuk membuat es Shanghai beserta cara membuatnya. Takaran berikut ini cukup untuk membuat 5-6 mangkuk es Shanghai.
Ditambah dengan sirup cocopandan yang wangi dan susu kental manis yang legit membuat haus hilang seketika. Mmmm lezaat, tertarik membuat es Shanghai ? Selamat berkreasi dan silahkan share resepnya sekiranya bermanfaat.
Kesan jadul sebenarnya terlihat pada es serut yang dipadukan dengan sirup cocopandan, dan memang terkesan seperti jajanan anak-anak jaman dahulu. Penasaran seperti apa rasanya ? Mari kita berkreasi.
sumber gambar : redbeanresto.com |
Membuat Es Shanghai Komplit Mantap Menyegarkan
Es Shanghai sebenarnya tidak memiliki resep dan bahan yang pasti layaknya es campur, pembuatannya bisa disesuaikan denga jaman dan ketersediaan bahan yang digunakan. Jadi, kita bisa bebas berkreasi dengan bahan-bahan yang trsedia atau menurut selera.Disini kita akan menggunakan bahan-bahan secara komplit untuk mendapatkan rasa yang top serta penampilan yang indah. Berikut adalah bahan-bahan yang perlu kita persiapkan terlebih dahulu untuk membuat es Shanghai beserta cara membuatnya. Takaran berikut ini cukup untuk membuat 5-6 mangkuk es Shanghai.
Bahan Resep Es Shanghai
- 1 bh alpukat ukuran besar
- 100 gr cincau hitam
- 100 gr nata de coco
- 100 gr tape singkong
- 100 gr kolang-kaling
- 100 gr kacang hijau rebus
- 100 gr kelapa muda serut
- es serut secukupnya
- sirup cocopandan dan susu kental manis untuk topping
Cara Membuat Es Shanghai
- Belah alpukat dan serut/keruk menggunakan sendok. Sisihkan..
- Potong-potong cincau hitam dan tapai singkong sehingga berbentuk dadu. Sisihkan.
- Bagi semua bahan kedalam 5-6 mangkuk saji.
- Ambil es serut, masukkan kedalam cetakan seperti gelas dengan dasar yang lancip dan tekan-tekan biar agak padat. Buat sesuai jumlah sajian.
- Letakkan es serut di atas masing masing sajian, siramkan sirup cocopandan serta susu kental manis diatasnya sebagai topping.
- Es Shanghai siap dinikmati.
Ditambah dengan sirup cocopandan yang wangi dan susu kental manis yang legit membuat haus hilang seketika. Mmmm lezaat, tertarik membuat es Shanghai ? Selamat berkreasi dan silahkan share resepnya sekiranya bermanfaat.
Coba Juga Resep Menarik Berikut Ini
Resep Kue Putri Salju Sederhana
Resep Ayam Goreng Kalasan Asli
Resep Tempe Goreng Tepung Renyah
Resep Capcay Goreng Sederhana
Resep Nasi Goreng Oriental
Resep Bolu Gulung Panggang
Resep dan Cara Membuat Es Shanghai Komplit Mantap Menggugah Selera
4/
5
Oleh
ihsan